2 hal yang penting dalam sebuah kehidupan (kesyukuran)

Pertama :

    Katakanlah sekarang kita mempunyai semuanya,andai kan,kekayaan,rumah,mobil,motor,dan hal - hal lain yang melengkapi hidup kita,kita begitu sangat terosebsi dengan sebuah kata "kaya"; mempunyai rumah indah yang besar dan megah,mobil mewah serta pekerjaan yang menghasilkan banyak uang.
    Kita selalu menginginkan ini dan itu,apabila kita tidak mendapatkannya,kita terkadang kehilangan keseimbangan dalam diri kita,lebih buruk lagi apabila kita sudah mendapatkannya yang kita pikirkan hanya kesenangan semata.
Tidak cukup sampai disitu saja,kita tetap saja mempunyai keinginan yang lebih dan lebih lagi baik itu dalam keinginan yang besar maupun yang kecil sekalipun.

    Sesungguhnya pengertian orang "kaya" itu adalah orang yang bukan memiliki banyak hal,tetapi orang yang sudah dapat memiliki apa pun dan hanya dapat di nikmati hanya dalam kurun waktu sebentar saja (ketika hidup).Tak di pungkiri juga orang yang "kaya" tidak semuanya bahagia, karna mereka tidak memiliki beberapa hal lain selain "kekayaan".Adapun beberapa hal tersebut adalah rasa cinta dan kasih, baik itu dari orang terdekat kita (keluarga,pasangan hidup,dan tentu saja sang pencipta),saling berbagi terhadap sesama juga diperlukan (orang - orang yang membutuhkan).

    Alangkah lebih indah ketika kita mempunyai kekayaan anda patuh beribadah,mendapat kasih sayang yang sempurna dari kerabat dekat kita,saling berbagi, sehingga batin kita tidak tertekan dengan usaha yang terlalu keras hanya untuk mendapatkan "kekayaan".

Kedua :

    Ketika kita suka membanding - banding kan diri kita dengan orang lain,ketika kita berkunjung atau bepergian ke suatu tempat,pasti dan selalu ada sebagian orang yang lebih pintar,lebih tampan,lebih percaya diri,dan lebih - lebih yang lainnya dari diri kita,seperti yang saya bilang,"hidup dan hati akan begitu indah ketika kita selalu bersyukur dengan keadaan kita".
Beberapa tambahan : ketika kita membandingkan  diri kita dengan orang lain,semua orang yang lebih atau pun kurang dari diri kita,itu semua sudah di tata rapi oleh sang Pencipta,semua diciptakan hanya ditujukan oleh satu kalimat "Jauhi semua larangan-Nya dan patuhi semua perintah-Nya".

Kesimpulan :

    "Tetap selalu menjadi orang yang bersyukur dengan keadaan yang kita miliki saat ini,baik itu sekarang atau pun di masa depan, selalu merendah dan terus tidak merasa puas dengan yang kita miliki karena dengan begitu kita akan tetap terus belajar dan menggali potensi yang ada di dalam diri kita (tentu saja dalam hal yang positip), jangan lupa tetap kasihi orang - orang yang ada disekitar kita"

0 komentar:

Posting Komentar